Pelaksanaan dalam mengikuti aturan PLPG tahun 2012 terasa sangat rumit bahkan terkesan dipaksakan dan selalu berubah-ubah. Aturan baru itu meliputi UKK awal dan diakhiri dengan UKK akhir setelah mengikuti PLPG. Aturan yang berubah-ubah bagi sebagian besar para guru mengganggap adanya ketidak jelasan Pemerintah khususnya kemdikbud dalam menerapkan aturan yang dibuatnya sendiri.
JADWAL DAN DAFTAR PESERTA PLPG 2012
DAPAT DI DOWNLOAD DI BAGIAN AKHIR
POSTINGAN INI
Ketidak jelasan itu menyangkut yang sangat prinsip mulai dari syarat-syarat yang ditetapkan bagi para calon peserta sertifikasi saat pendaftaran maupun pada saat penetapan kelulusan peserta PLPG seperti yang terjadi pada PLPG tahun 2011 lalu. Misalnya ketentuan umur Ijazah yang mengharuskan lebih dari 5 tahun dan akan diadakan Uji Ulang bagi guru yang sudah Lulus Sertifikasi. Ketentuan yang terakhir ini rencananya akan dimulai pada akhir tahun ini. Tinggal kita lihat saja teknisnya seperti apa. Mungkin teknisnya ini hanya seperti supervisi saja untuk melihat sejauhmana kualitas dan profesionalisme guru dalam menjalankan tugasnya dengan baik dan profesional.
Mudah2an untuk peserta PLPG tahun 2012 ini ketentuan pelulusannya tidak tumpang tindih dengan peraturan2 yang baru dibuat yg kemudian akan dijadikan keputusan mutlak.
Walaupun agak lambat, pada postingan kali ini saya tidak panjang lebar membahas tentang aturan dan permasalahan PLPG tahun lalu tetapi hanya berbagi informasi tentang Jadwal dan Daftar peserta PLPG tahun 2012 yang sedang berlangsung. Informasi ini hanya terbatas bagi peserta PLPG wilayah Kabupaten Bekasi saja.
Sebelumnya saya mohon maaf informasi ini agak lambat dan juga belum memuat informasi yang menjangkau bagi peserta PLPG seluruh wilayah Indonesia. Insya Allah jika ada informasi lengkap akan saya posting disini. Terakhir, mudah2an informasi yang sedikit ini dapat bermanfaat. Amiin.
JADWAL DAN DAFTAR PESERTA PLPG 2012
DAPAT DI DOWNLOAD DI BAGIAN AKHIR
POSTINGAN INI
KETENTUAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG)
SERTIFIKASI GURU DALAM JABATAN
RAYON 110 UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
I. UMUM
- Peserta PLPG adalah Peserta Sertifikasi Guru dalam Jabatan Rayon 110 Universitas Pendidikan Indonesia sesuai pengajuan Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota terkait.
- Pemanggilan Peserta dilakukan dengan surat resmi dan hanya melalui Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota terkait.
- PLPG dilaksanakan 10 hari. Bagi peserta yang tidak dapat melaksanakannya secara penuh, Panitia berhak mengambil tindakan sesuai dengan aturan yang berlaku.
- Peserta PLPG wajib mematuhi aturan dan tata tertib PLPG 2012.
- Membawa Surat Tugas Resmi dari Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota terkait;
- Membawa Ijazah Asli S1 dan Diploma Kependidikan (bila memiliki), dengan Fotokopi yang dilegalisasi Perguruan Tingginya (1 lbr);
- Membawa SKBM 5 tahun terakhir, asli dan fotokopi yang dilegalisasi oleh Kepala Sekolah;
- Bagi PNS, membawa SK Golongan terakhir, SK Pengangkatan pertama sebagai Guru, (asli dan fotokopi) yang dilegalisasi oleh pihak yang berwenang, bukan oleh sekolah, (1 lbr);
- Bagi Non PNS, membawa SK Pengangkatan Yayasan pertahun, asli dan fotokopi (1 lbr) dan diketahui oleh Dinas Pendidikan bersangkutan;
- Bagi Pengawas, membawa Hasil Kepengawasan satu tahun terakhir;
- Membawa Pasfoto berwarna 3 X 4 (3 lembar),
- Membawa GBPP, buku sumber, dan perlengkapan lain, untuk pembuatan RPP dan Proposal PTK;
- Membawa KTP asli, dan fotokopi (1 lbr);
- Jika memungkinkan, membawa Laptop;
- Membawa Obat-obatan pribadi.
- Membawa Surat Keterangan Sehat dari Dokter dengan dituliskan riwayat sakit berat yang pernah diderita.
Share informasi PLPG yang saya dapatkan dapat di download di link berikut :
Jadwal dan peserta PLPG sesi 6 ( Tgl. 22 - 31 Juli 2012 )
Jadwal dan peserta PLPG sesi 7 (berangkat tgl. 2 s.d. 11 Agustus 2012)
Jadwal dan peserta PLPG sesi 8 (berangkat tgl. 27 s.d. 5 September 2012)
Jadwal dan peserta PLPG sesi 9 (berangkat tgl. 3 s.d. 11 Agustus 2012)
Jadwal dan peserta PLPG sesi 10 (belum ada info)
INFO HASIL PLPG 2012 SESI / Gelombang 1-3 :
1. Peserta PLPG semua Wilayah Kab. Prov. Jawa Barat baik yang mengulang maupun yang Lulus, Klik DISINI.
2. Peserta PLPG Kab. Bekasi yang Mengulang (MU=Mengulang Ujian), dan TMU (Tidak Mengulang Ujian). Daftarnya klik DISINI.
INFO HASIL PLPG 2012 SESI / Gelombang 1-3 :
1. Peserta PLPG semua Wilayah Kab. Prov. Jawa Barat baik yang mengulang maupun yang Lulus, Klik DISINI.
2. Peserta PLPG Kab. Bekasi yang Mengulang (MU=Mengulang Ujian), dan TMU (Tidak Mengulang Ujian). Daftarnya klik DISINI.
1 comments:
Kalo jadwal PLPG Rayon Unnes Periode VI ada gak? Trim's sdh berkunjung ke blog sederhanaku.
Post a Comment
Terima kasih Sobat Telah Berkenan Meluangkan Waktu Mengomentari dan Saya akan segera komen balik Anda. No. Porn No. Spam.